Ternak Semut Rangrang


Anda pernah mendengar beternak semut?
Berikut informasi singkat dari Saudara Bowo si Peternak semut rangrang yang dikutip dari facebook page nya, tentang cara beternak semut rangrang.

Pembibitan
Untuk memulai budidaya semut rangrang terlebih dahulu kita siapkan bibit, bibit bisa didapat dengan cara membeli koloni semut yg sudah jadi di tempat-tempat pembibitan semut rangrang.

Langkah- langkah:
- siapkan nampan bundar
- taruh rantang / batu-bata (sebagai alas kandang semut ) di tengah2 nampan
- isi nampan dgn air (dgn volume air setengah dari alas kandang)
- letakkan toples/kandang di atas nampan yg sudah berisi air.

Perawatan
untuk perawatan koloni semut tidak begitu memerlukan perawatan khusus hanya pemberian makanan setiap 2 sampai 4 hari sekali atau kalau makanan yg di berikan sudah habis/kering

Makanan Semut
Makanan semut rangrang adalah yang mengandung protein & karbohidrat. Makanan protein bisa kita berikan seperti ulat ,cacing,jangkrik,kecoa,cicak & tulang2 sisa makanan. Makanan karbohidrat bisa kita gantikan dengan gula pasir.

Cara memberi makan :
letakkan gula pasir / ulat si atas kandang , tuk gula cair bs kita taruh Dlm wadah tutup botol AQUA

PANEN TELUR SEMUT / KROTO 
Untuk mendapat telur kroto yg banyak, alangkah baiknya koloni semut yg baru di diamkan setelah terjadi 5 sampai 6 generasi telur ( 1 generasi telur 20 sampai 30 hari).

CARA PANEN :
Untuk melindungi tangan kita bisa menggunakan sarung tangan karet yang bisa di beli di apotik. Sobek sarang yg ada di dalam kandang dengan lidi,  lalu ditepuk2 kecil pada bagian yang terdapat telur di dinding kandang – lalu kroto siap di panen

Panduan tentang cara ternak semut rangrang bisa langsung Anda hubungi Saudara Bowo di fanpagenya :