Beternak Kecoak Madagaskar

Kecoak Madagaskar adalah salah satu jenis Kecoak yang konon berasal dari Pulau Madagaskar. Kecoak ini merupakan hewan endemik di pulau ini. Di Amerika, mereka menyebutnya dengan Kecoak Madagaskar yang Mendesis (Madagascar Hissing Cockroaches), dikenal dengan nama ilmiah Gromphadorhina portentosa. Disebut dengan Kecoak Madagaskar dan ditambah dengan kata “mendesis “ karena mereka berasal dari Pulau Madagaskar dan keunikan mereka yang mengeluarkan suara mendesis terutama ketika diganggu atau disentuh

Kecoak Madagaskar adalah serangga yang menarik karena kemampuannya yang tidak biasa untuk menghasilkan suara. Selain itu penampilan yang tidak biasa dan perilaku yang rumit merupakan daya tarik lainnya dari Kecoak jenis ini. Ditambah lagi dengan kandungan proteinya yang lebih tinggi dari jangkrik dan disukai oleh predator seperti kadal dan burung, membuatnya akan bisa menjadi hewan populer baru di tempat Anda.

Disamping memiliki sumber protein 3 kali lebih dari ayam atau daging sapi (untuk ukuran berat yang sama). Maka Kecoak MAdagaskar merupakan sumber makanan penting bagi hewan lain. Maka dari itu, Kecoak sangat cocok dijadikan sebagai makanan bagi Burung, mamalia, reptil, amfibi, dan bahkan serangga lain.

Selain itu, Kecoa Madagaskar juga bisa menjadi hewan peliharaan yang menyenangkan, Anda bisa membuatnya menjadi hewan peliharaan baru selain hewan peliharaan jinak lainnya, karena Kecoa ini tergolong jinak, tidak berbahaya, tidak bau, tidak menimbulkan penyakit, unik dan banyak kelebihann lainnya. Kecoak ini juga bisa menjadi serangga penelitian (sampel penelitian) yang ideal karena mereka tidak menggigit, tidak terbang, dan tidak terlalu aktif. Bahkan akhir-akhir ini kecoa ini telah dijadikan sebagai alat penelitian yang bisa membantu menyelematkan (menemukan) manusia dari korban gempa.

Jika Anda ingin informasi lebih lanjut tentang cara beternak Kecoak Madagaskar, Sumber bacaan lebih lanjut di SINI.