3 Metode Beternak Bekicot


BEKICOT adalah hewan yang dikenal sebagai hama perusak tanaman. Bekicot atau Achatina fulica adalah siput darat yang tergolong dalam suku Achatinidae. Dalam setiap gram daging bekicot terkandung 375,58 kalori dan juga vitamin B terutama vitamin B2. Sehingga bekicot sangat bagus untuk pakan ternak, misalnya makan untuk bebek dan ikan lele.

Jika dijadikan sebagai  pakan ikan, khususnya untuk lele dapat dilakukan dengan cara meremukan bekicot mentah, setelah diremukkan cangkangnya, bisa langsung dirajang-rajang dan langsung diberikan kepada ikan.

Sedangkan cara membuat tepung bekicot untuk pakan dapat dilakukan dengan cara:
  1. Pecahkan bekicot lalu cuci bersih lendir-lendir yang ada.
  2. Kukus selama 30 menit sd. 1 jam.
  3. Angkat dan tiriskan hingga dingin,
  4. Giling bekicot dengan gilingan daging lalu jemur sampai kering.
  5. Setelah kering, kita giling kembali agar teksturnya menjadi lembut seperti tepung hingga mudah di campur dengan bahan pakan lain.

Ada 3 cara untuk membuat sarana budidaya bekicot yang dibedakan menurut jenis lahan dan area yang sesuai dengan kondisi lingkungan atau tempat budidayanya.

Kandang kotak kayu
Model ini sangat cocok bagi yang tidak memiliki lahan sempit dan hanya berada disekitar rumah atau bahkan bisa diaplikasikan pada lokasi di atas rumah (atap beton).
Hanya memerlukan bahan lembaran triplek dan kerangka kayu kaso yang dibuat dengan ukuran panjang 2 meter lebar 1meter dan tinggi sekitar 60 hingga 70 centi meter. Kotak harus memiliki kaki dan diberikan alas bak air untuk mencegah serangga jahat seperti semut menyerang dan merusak lokasi bekicot.

Kandang bak semen
Berbentuk seperti kolam dan lebih tepat untuk yang memiliki lahan di luar rumah. Untuk ukuran bebas sesuai selera yang terpenting adalah cara mengamankan agar bekicot tidak kabur dengan cara membuat tutup kasa pada bagian atas atau dengan membuat parit berisi air pada sekeliling kolam.

Kandang model ini lebih mudah untuk membuat kelembaban yang ideal dari pada model kandang kotak kayu.

Untuk kendang kotak kayu dan bak semen jangan lupa untuk bagian atas ditaruh tutup jaring, agar bekicot yang kita ternakkan tidak lari kemana-mana. Atau pada bibir kolam budidaya bekicot bisa diberi sabun colek. Dengan sabun colek ini, bekicot tidak mau melewatinya, sehingga bekicot-bekicot yang kita pelihara akan tetap berada di dalam kolam budidaya.

Kandang galian tanah
Jika memang memiliki lahan yang bebas dan belum berfungsi, model galian tanah adalah pilihan yang paling murah karena tidak memerlukan biaya material kecuali hanya ongkos untuk membuat galian.

Cara mengamankan agar bekicot tidak kabur juga dengan cara membuat parit berisi air disekelilingnya. Model ini sebenarnya lebih baik karena bekicot akan memperoleh tempat natural selayaknya di alam liar dengan kelembaban tanah yang baik untuk perkembangannya.

Sumber: